PLAN 9 FROM OUTER SPACE (1959)

3 komentar
Menulis review untuk film ini adalah salah satu yang "tersulit" buat saya. Dikatakan sulit karena apabila melihat segala aspek yang ada, film ini bisa dibilang hancur-hancuran. Yak, film garapan sutradara Ed Wood yang sering disebut sebagai sutradara terburuk yang pernah ada ini juga sering disebut sebagai "worst film ever made" alias film terburuk yang pernah dibuat. Tapi meskipun begitu saya pribadi merasa cukup terhibur saat menontonnya. Bukan karena isi filmnya memang menghibur tapi saking hancurnya film ini sampai menyenangkan melihat berbagai bloopers bertebaran sepanjang 78 menit durasinya.

Film ini dibuka dengan adegan pemakaman seorang wanita. Suami wanita tersebut yang dikenal dengan sebutan Old Man (Bela Lugosi) merasa begitu kehilangan sang istri. Hal itu membuatnya luntang lantung dan ditengah kegundahan hatinya ia tewas tertabrak mobil saat sedang berjalan. Pada saat pemakaman sang pria tua, muncul hal aneh yaitu penemuan mayat 2 orang tukang gali kubur. Yang mengagetkan ternyata pria tua dan istrinya yang sudah tewas itu kembali hidup, bahkan membunuh Inspektur Clay (Tor Johnson) dimana Clay akhirnya juga bangkit kembali dari kematiannya. Sementara itu seorang pilot bernama Jeff Trent (Gregory Wallcott) melihat penampakan UFO disaat sedang menerbangkan pesawat. Ternyata UFO tersebut juga nampak di berbagai tempat lain. ApakahDan sepertinya UFO itu ada hubungannya dengan fenomena bangkit kembalinya orang-orang yang sudah mati tersebut.
Membahas kekurangan film ini akan sama panjangnya dengan membahas penghargaan apa saja yang didapat trilogi "The Lord of the Ring". Mulai dari segi akting yang begitu buruk, dimana ekspresi yang ditampilkan selalu saja datar atau kurang pas. Lalu dari efek super murahan yang begitu konyol khususnya penggmabaran UFO beserta isinya. Jangan  lupakan penggunaan berbagai macam footage sisa yang penggunaannya seringkali dipaksakan seperti saat adegan perang. Tapi yang paling konyol tentunya penggunaan sisa footage dari Bela Lugosi yang sudah meninggal 3 tahun sebelum film ini rilis. Adegan yang menampilkan Bela adalah adegan yang diambil dari film "Tomb of the Vampire" karya Ed Wood yang batal rilis. Sepertinya Ed Wood adalah penganut setia kata-kata "dibuang sayang" sehingga dia memilih memaksakan scene tersebut menjadi adegan di film ini. Tidak sinkron? Jelas. Banyak juga adegan sama yang diputar berulang-ulang guna mengakali keterbatasan dana.

Masih banyak kekurangan lain yang tidak akan habis kalau saya tuliskan disini seperti bayangan yang bocor dan masih banyak. Jadi lebih baik tonton saja film ini. Masuk kepada kelebihannya, apakah "Plan 9 From Outer Space" punya kelebihan? Jujur dari premis sebenarnya film ini cukup kreatif. Makhluk luar angkasa yang datang ke Bumi lalu sakit hati karen eksistensinya tidak dianggap sehingga mencoba menghancurkan Bumi dengan cara membangkitkan kembali orang yang sudah mati. Premis khas B-Movie yang dieksekusi dengan cara yang lebih murahan dari B-Movie itu sendiri. Tapi sekali lagi segala kekonyolan itulah yang membuat film ini menyenangkan ditonton. Saya sendiri tidak bosan 2x menontonnya dan masih tertawa karena terus saja menemukan blooper-blooper baru.

Saya tidak akan menyalahkan Ed Wood dan mengatainya sebagai sutradara buruk yang tidak sepantasnya membuat film. Dari film ini dan beberapa cerita yang saya baca, saya rasa Ed Wood adalah pecinta film sejati dan menyukai membuat film. Hanya saja dia tidak mempunyai 2 hal terpenting dalam membuat film, yaitu kemampuan dan uang. Tapi setidaknya dia mempunyai kemauan dalam berkarya. Salut untuk Edward D. Wood, Jr.

RATING:

3 komentar :

Comment Page:
Fariz Razi mengatakan...

ya ampuun! gw jg baru download nih hahaha tapi blom sempet ditonton :p curiga sih nanti gw bakal terhibur, mungkin saking jeleknya jadi malah asik ditonton ya hahaha

Rasyidharry mengatakan...

Emang seru loh ngikutin kejelekan & kengawuran film ini :D

Unknown mengatakan...

apik ulasanmu, sid. Ki Dennis, folback ak yo. Ak baru merintis hobi baruku (nulis)...

Kamu kan nulis UFO yg di film, but I have the real one XD

Ki blogku: skizofreniaku.blogspot.com