MY FAVORITE EPISODES FROM LOST

5 komentar
Saya bukanlah seseorang yang suka mengikuti sebuah serial televisi karena dua alasan. Alasan pertama karena saya bukanlah orang yang cukup sabar untuk mengikuti sebuah cerita dalam begitu banyak season yang tiap season-nya diisi oleh cukup banyak episode. Sedangkan alasan yang kedua adalah karena jika saya sudah menyukai sebuah serial, maka akan begitu banyak waktu yang harus saya luangkan untuk meneruskan menonton episode demi episode. Beberapa kali saya menjadwal menonton sekian episode dalam sehari dan berakhir terus lanjut menonton karena rasa penasaran akan seperti apa kelanjutannya. Pada akhirnya saat saya iseng-iseng ingin menonton sebuah serial, pilihan saya jatuh pada Lost karena premis yang menarik dan karena serial ini sudah tamat.Akhirnya setelah kurang lebih dua minggu saya selesai menonton keenam season yang ada dan menyatakan jatuh cinta akan serial ini. Menonton dan menulis sebuah artikel tentang Lost mungkin terasa ketinggalan zaman saat ini karena serial ini memang sudah selesai empat tahun lalu, tapi biarlah. Disini saya akan membuat dua bentuk list yang akan dipecah dalam dua artikel, yang pertama adalah episode favorit, dan yang kedua dan akan menyusul segera adalah karakter favorit. Bukan hal mudah menyusun 20 episode favorit dalam Lost dengan total episode yang mencapai 121. Jadi berikut ini daftar 20 episode Lost yang paling saya sukai.  (A lot of SPOILERS ahead)

 20. THE LONG CON (Season 2, Episode 13)
Sawyer merupakan salah satu karakter paling menarik dalam serial ini, dan lewa episode ini kita akan diajak melihat dua sisi dalam dirinya secara cukup mendalam. Sisi pertama adalah Sawyer sang penipu ulung yang mempunyai berbagai macam trik dan tipu muslihat untuk mendapatkan uang dari korbannya. Tapi disisi lain kita juga akan melihat bahwa Sawyer bukanlah seseorang tanpa perasaan seperti yang selama ini banyak disebut orang. Episode inilah yang makin memantapkan kesukaan saya pada karakter yang satu ini.

19. ...IN TRANSLATION (Season 1, Episode 17)
Seperti yang sudah saya bilang, episode tentang Jin dan Sun selalu menarik, dan dalam episode inilah kita benar-benar diajak untuk pertama kalinya mengeksplorasi secara lebih jauh sosok Jin dan Sun serta pernikahan mereka yang tidak berjalan mudah. Dari sinilah persepsi saya akan sosok Jin mulai berubah dari yang tadinya saya tidak menyukainya karena dia adalah suami posesif yang menyebalkan menjadi rasa simpati setelah tahu latar belakang Jin dan Sun. Satu yang pasti, dari sinilah saya mulai menyukai kisah cinta keduanya yang penuh romantisme dan cinta sejati.

18. TWO FOR THE ROAD (Season 2, Episode 20)
Kematian dalam Lost seringkali mengejutkan baik dilihat dari siapa yang mati dan timing yang tiba-tiba, membuktikan bahwa hampir tidak ada karakter yang aman disini. Ana Lucia yang awalnya saya kira akan menjadi karakter utama dalam waktu yang cukup lama tiba-tiba dibunuh oleh Michael yang ternyata mendapat perintah dari The Others. Ditambah lagi ia membebaskan Ben yang ternyata memang adalah pemimpin dari The Others. Tapi yang paling mengejutkan dan emosional tentu saja kematian Libby yang begitu tiba-tiba sesaat setelah kematian Ana Lucia. Emosional karena hubungannya dengan Hurley yang notabene merupakan salah satu karakter paling lovable baru saja hendak dimulai.

17. FLASHES BEFORE YOUR EYES (Season 3, Episode 8)
Lewat episode inilah kekuatan spesial dari Desmond benar-benar dieksplorasi untuk pertama kali. Momen flashback-nya terasa begitu sureal terutama pertemuan Desmond dengan Eloise Hawking yang begitu mengejutkan dan menegangkan. Episode ini juga yang memberi tahu pada kita bahwa Charlie akan menemui ajalnya di season ketiga ini. Jika episode Sun-Jin sentris kuat dalam penghantaran drama romantisnya, maka episode Desmond-sentris begitu kuat aspek sci-fi dengan sentuhan sureal di dalamnya.

16. EVERYBODY LOVES HUGO (Season 6, Episode 12)
 Episode ini merupakan "kontra" dari Everybody Hates Hugo yang merupakan episode 4 di musim kedua. Disini Hugo bukan lagi orang tersial di dunia melainkan seorang pria kaya raya nan dermawan yang begitu beruntung dan dicintai semua orang. Menarik juga melihat pertemuan kembali antara Hugo dan Libby. Sedangkan di pulau kita akan diperlihatkan satu lagi kematian dengan timing paling mengejutkan disaat Ilana tewas akibat ledakan dinamit dalam tasnya.

15. THE BRIG (Season 3, Episode 19)
Setelah episode sebelumnya saya dikejutkan dengan kemunculan Anthony Cooper yang tidak lain adalah ayah John Locke, disini muncul lagi kejutan yang lebih besar. Setelah cukup lama melakukan pencarian, James "Sawyer" Ford akhirnya menemukan pria yang "membunuh" orang tuanya, yakni Sawyer yang sesungguhnya, dan pria itu ternyata adalah ayah Locke. Puas rasanya melihat Sawyer akhirnya berhasil menuntaskan dendamnya dan membunuh Cooper, sosok pria yang begitu kejam dan menyebalkan itu.

14. 316 (Season 5, Episode 6)
Dibuka dengan Jack yang terbangun di tengah hutan seperti episode pertamanya, 316 punya momen yang begitu menarik saat para Oceanic Six kembali berkumpul dalam satu pesawat ditambah Ben dan mayat John Locke. Pada akhirnya episode ini pun ditutup dengan kejutan saat melihat Jin mengenakan seragam Dharma Initiative.
  
13. EXODUS (Season 1, Episode 23 & 24)
Dua bagian dari finale musim pertama ini menyajikan kisah yang sama menariknya baik saat flashback maupun kisah di pulau. Dalam flashback-nya kita diajak melihat bagaimana masing-masing karakternya bertemu di satu tempat termasuk di bandara entah itu berinteraksi langsung maupun hanya berpapasan. Sedangkan di pulau, momen emosional muncul saat Sawyer, Jin, Michael dan Walt akhirnya meninggalkan pulau dengan rakit. Beberapa saat kita diajak merasa bahwa mereka sudah aman sampai akhirnya ending mengejutkan muncul saat The Others muncul di tengah laut, menculik Walt dan meledakkan rakit tersebut. Musim pertama pun ditutup dengan cliffhanger ganda saat akhirnya hatch berhasil terbuka dan membuat saya bertanya-tanya ada apakah di dalamnya.

12. PILOT (Season 1, Episode 1 & 2)
Ini dia awal dari segalanya. Dibuka dengan kekacauan di tengah reruntuhan pesawat yang berserakan di pantai, dalam dua bagian episode ini kita diajak untuk melihat berbagai macam misteri yang ada di pulau tersebut mulai dari sosok Chrsitian Sheppard, Monster asap yang belum terlihat wujudnya, kemunculan beruang kutub, sampai pesan milik Daniel yang telah diputar berulag-ulang selama 16 tahun. Pertanyaan yang muncul tentu saja "Sebenarnya di pulau macam apakah mereka terdampar?"

11. GREATEST HITS (Season 3, Episode 21)
Ini adalah pengantar yang menegangkan dan cukup emosional sebelum finale dari musim ketiga. Dari sini ada 2 hal yang saya rasakan, yang pertama adalah saya sadar bahwa akan ada sesuatu yang epic di episode berikutnya, dan yang kedua adalah saya sadar bahwa Charlie akan mati di finale tersebut. Menarik melihat Charlie menyusun daftar 5 hal paling membahagiakan dalam hidupnya, dan momen saat ia menuliskan kejadian di peringkat pertama yakni saat ia pertama kali bertemu dengan Claire terasa begitu mengharukan.

10. THE SHAPE OF THINGS TO COME (Season 4, Episode 9)
Benjamin Linus adalah karakter yang digambarkan begitu cerdas, licik dan dingin. Dia memang penuh tipu daya dan terkesan tidak berperasaan, tapi disini muncul momen mengejutkan nan luar biasa saat dia melakukan kesalahan yang menyebabkan tewasnya Alex. Disitulah saya sadar bahwa Ben hanyalah manusia biasa apalagi saat dia begitu emosional melihat kematian puterinya yang membuat Ben memanggil smoke monster. Menyenangkan juga melihat momen saat Ben menghajar dua prajurit di gurun Sahara.

9. LA X (Season 6, Episode 1 & 2)
Pergantian timeline dalam Lost selalu mengejutkan. Setelah memakai flashback dan flash forward kali ini kita diajak untuk mengikuti alternate universe dimana Oceanic 815 tidak pernah terjatuh dan tentunya karakter-karakter yang ada jadi tidak saling mengenal satu sama lain. Sedangkan di pulau, terjadi momen emosional saat Juliet mati di pelukan Sawyer. Salah satu adegan favorit saya di episode ini adalah saat kamera bergerak dari dalam pesawat menuju dasar laut yang memperlihatkan pulau dan segala isinya sudah tenggelam dan hanya tinggal reruntuhan.

8. THE INCIDENT (Season 5, Episode 16 & 17)
Momen flashback dalam episode ini menarik dan mengejutkan saat kita diperlihatkan bagaimana Jacob mengunjungi satu per satu surivvor bahkan sedari masa mereka masih kecil dan baik secara langsung maupun tidak langsung mengarahkan mereka untuk "sampai" di pulau. Kita juga untuk pertama kalinya melihat sosok Man in Black alias sang monster asap disini. Sedangkan pada timeline tahun 1977 terjadi pertempuran seru antara para survivor dan Dharma Initiative yang berujung pada kematian Juliet dan meledaknya bom nuklir. Adegan penutupnya emosional disaat Juliet yang terluka parah dengan frustrasi memukul bom tersebut sampai akhirnya meledak dan layar sepenuhnya berwarna putih.

7. WALKABOUT (Season 1, Episode 4)
Banyak fans dari Lost yang menyebutkan bahwa episode ini adalah momen dimana mereka akhirnya terikat dan jatuh cinta pada serial ini. Disinilah kita diajak mempelajari sosok John Locke yang misterius dan melihat bagaimana kelamnya masa lalu John. Hingga akhirnya sebuah twist ending yang memperlihatkan bahwa John sebelum sampai di pulau ternyata lumpuh dan berada di kursi roda muncul dengan begitu mengejutkan. Bukti bagaimana cerdasnya para penulis dari Lost khususnya dalam hal menampilkan misteri dan memberikan jawaban yang mengejutkan atas misteri tersebut.

6. TRICIA TANAKA IS DEAD (Season 3, Episode 10)
Saya begitu menyukai episode ini karena tone-nya yang begitu ceria dengan atmosfer optimistis dan humor-humor gelap yang lucu. Hurley memperlihatkan kenapa sosoknya begitu dicintai, karena disaat orang-orang lain sibuk memikirkan hal yang berat dan serius, Hurley sebaliknya. Dia menyadari hal yang tidak orang lain sadari, yaitu bersenang-senang. Menyenagkan pula melihat interaksi Sawyer-Hurley-Charlie-Jin. Keempat orang ini memang begitu sempurna saat dipasangkan secara bersamaan.

5. THE 23rd PSALM (Season 2, Episode 10)
Episode ini muncul pada masa dimana Mr. Eko masih menjadi salah satu karakter favorit saya yang begitu badass. Misteri tentang pesawat pengangkut heroin tersebut diungkap disini. Pada episode inilah tema "takdir" dan "kebetulan" mulai benar-benar dieksplorasi dalam serial ini. Saya pun selalu menyukai momen flashback dari karakter Mr. Eko sebagai gangster Nigeria sebelum beralih menjadi seorang Pendeta.

4. THROUGH THE LOOKING GLASS (Season 3, Episode 22 & 23)
Mungkin inilah episode yang paling banyak menempati daftar puncak list episode terbaik Lost. Sangat menegangkan, seru dan mengharukan. Kematian Charlie yang sebenarnya sudah dapat ditebak dari awal musim ternyata mampu tampil begitu mengharukan dan heroik. Gambar Charlie yang menempelkan telapak tangannya ke kaca dengan tulisan "Not Penny's Boat" mungkin salah satu yang paling memorable dalam serial ini. Jangan lupakan juga teriakan Jack bahwa mereka seharusnya kembali ke pulau itu lagi yang sekaligus membuka twist bahwa flashback dalam episode ini ternyata flash forward.

3. THE CANDIDATE (Season 6, Episode 14)
Hubungan antara Jack dan Locke di alternate universe makin diperdalam dengan begitu baik, termasuk twist tentang kecelakaan yang membuat kaki John lumpu di universe ini. Episode ini pun begitu emosinal dengan tewasnya tiga karakter utama yang juga termasuk favorit saya, yaitu Sayid, Jin dan Sun. Kematian Sayid cukup mendadak dan terasa heroik sekaligus penebusan yang sesuai setelah selama seasoni keenam ini ia bagaikan "zombie" jahat yang tanpa emosi dan perasaan. Sedangkan kematian Jin dan Sun sukses membuat saya meneteskan air mata. Tragis sekaligus romantis disaat yang bersamaan, keduanya berpegangan tangan sebelum mati tenggelam secara bersamaan, mengakhiri kisah cinta sejati keduanya.

2. THE CONSTANT (Season 4, Episode 5)
Satu lagi episode Desmond-sentris yang benar-benar kental unsur sci-fi lewat kisah perjalanan waktunya. Episode ini juga banyak mengisi posisi puncak dalam daftar episode terbaik Lost. Episode ini menunjukkan bahwa kisah cinta antara Desmond dan Penny tidak kalah romantis dan menyentuh jika dibandingkan Jin dan Sun. Lagi-lagi saya dibuat menangis saat Penny mengangkat telepon dari Desmond setelah delapan tahun lamanya.

1. THE END (Season 6, Episode 17 & 18)
Entah berapa kali saya menangis melihat episode dengan total durasi 104 menit ini. Momen-momen mengharukan muncul saat masing-masing tokoh mulai saling bertemu dan menyadari siapa satu sama lain mulai dari Sayid-Shannon, Sawyer-Juliet dan tentu saja Jin-Sun yang disini masih belum menikah. Berjalan dengan tempo cepat episode ini juga menampilkan momen menegangkan saat pertikaian di pulau memasuki klimaksnya. Kejutan besar muncul saat ternyata alternate universe yang ada merupakan limbo, tempat dimana mereka semua sesungguhnya sudah mati dan menunggu untuk siap melangkah lebih jauh. Ditutup dengan adegan "kebalikan" dari adegan pembuka episode pertama, The End adalah penutup yang epic dan emosional. Akhir yang bagi saya sempurna bagi serial yang luar biasa ini.

5 komentar :

Comment Page:
Sanipunyablog mengatakan...

Salah satu serial favorit saya.

Taman Indonesia mengatakan...

opening terbukanya mata jack dan menatap keatas ujung bambu hingga vincent datang,endingnya ditutup dengan datang nya vincent hingga jack melihat terakhir kali keatas ujung bambu hingga akhirnya menutup mata.

bisa dibilang awal dan akhir yg sama... :(

Unknown mengatakan...

saya sekitar 3 minggu nonton dr season 1 sampe 6, tiap episode saya simak baik baik. tapi pas di ending masih agak bingung. bisa sedikit jelasin

Unknown mengatakan...

Suka bat dahh sama serial ini. Gua jamin ga bakal bosan nonton n ya

Ana mengatakan...

Menonton dmn kak ?