10 WORST MOVIES OF 2011
Sebenarnya saya berniat meniadakan daftar film terburuk untuk tahun ini. Tapi demi menambah jumlah posting dan untuk menyambut tahun baru sekaligus untuk menunggu daftar film terbaik 2011 yang sepertinya akan sedikit terlambat (paling cepat tengah Januari) maka tidak ada salahnya saya memposting daftar film terburuk tahun ini. Yang harus digaris bawahi adalah ini bukan film terburuk secara keseluruhan, tapi ini hanyalah film yang saya anggap palign buruk diantara semua film yang saya tonton selama setahun ini. Sebelumnya saya pernah membuat daftar film yang paling saya tunggu di tahun 2011 yang pada akhirnya malah menyisakan berbagai kekecewaan karena beberapa film yang masuk daftar itu malah mengecewakan seperti Cars 2 yang untuk pertama kalinya jadi film Pixar yang tidak membekas bagi saya. Pirates of the Caribbean: On Stranger Tides memang tidak buruk tapi tetap saya tidak sebaik yang saya harapkan. Hal yang sama juga terjadi pada sekuel Sherlock Holmes dan The Hangover yang kualitasnya dibawah film pertamanya. Cukup sudah cuap-cuapnya, ini dia 10 film terburuk 2011 versi Movfreak yang sebenarnya saya susun dengan agak kurang bersemangat ini.
10. GREEN LANTERN
Sebuah bukti bahwa DC masih belum bisa menyaingi Marvel jika harus memajukan superhero selain Superman dan Batman. Universe dari Green Lantern yang seharusnya bisa begitu unik dan epic terlihat begitu biasa dan membosankan disini. Berbagai konflik khususnya antara Hal Jordan dan Sinsetro juga terlampau dangkal. Baik dari sisi hero maupun villain tidak ada yang spesial padahal seharusnya kedua kubu itu bisa jadi keren dengan caranya masing-masing.
9. THE SMURFS
Oke, ini memang film untuk anak-anak tapi setidaknya buatlah film anak-anak yang lebih bisa dinikmati oleh remaja dan orang dewasa. Sedangkan film ini hanya menampilkan humor-humor yang sangat kekanakan dan sama sekali tidak bisa membuat saya tertawa. Yang menarik hanya Smurfette yang suaranya diisi oleh Katy perry, terasa menggemaskan dan centil. Sisanya? Bleeeh!8. SANCTUM
Menjual nama James Cameron sebagai eksekutif produser, Sanctum harus diakui mampu membangun gua bawah laut dengan baik. Tapi toh dari segi ketegangan yang harusnya jadi suguhan utama film ini malah nol besar. Gua bawah laut yang gelap itu malah menjadi tempat untuk tidur terlelap karena begitu membosankannya film ini.7. SUCKER PUNCH
Zack Snyder? Sekumpulan gadis seksi membawa senjata dan bertarung? Spesial efek yang megah? Lalu apa yang kurang? Ternyata yang kurang adalah kesadaran Snyder bahwa dalam menulis naskah film itu tidak usah berusaha cerdas kalau sebenarnya kau tidak mampu membuatnya cerdas, Yang muncul dari sini adalah sebuah rangkaian gambar yang tidak jelas maksudnya dan usaha menyamai Inception yang berakhir dengan kegagalan.Versi Twilight dari kisah "Si Kerudung Merah?" Ide yang sangat buruk. Memasukkan seorang copy dari akrakter Edward Cullen dengan karakterisasi dan tampilan fisik yang sangat mirip? Ide film ini makin buruk saja. Sangat membosankan meskipun twist ending yang ditampilkan cukup mengejutkan dan akting Amanda Seyfried yang lumayan baik.
Unsur paling menyebalkan dalam sebuah film buat saya salah satunya adalah disaat seorang tokoh menyampaikan sesuatu pada tokoh lain dan orang lain itu tidak percaya padahal kita sebagai penonton sudah tahu dari awal bahwa fakta itu sepenuhnya benar. Dan itu mengisi sebagian besar durasi film ini dengan balutan komedi yang sama sekali tidak lucu. Saya memang tidak pernah suka Kevin James maupun Vince Vaughn.
Usaha membuat film tentang pengusiran setan dimana setannya dan proses pengusirannya sama sekali tidak menyeramkan ataupun menegangkan. Anthony Hopkins seolah berjuang sendiri menyelamatkan film membosankan yang satu ini. Usir saja film ini dari daftar film exorcism sebelum mengusir setan itu sendiri.
Robert Rodriguez makin tidak waras dalam artian negatif dalam film ini. Keliarannya menciptakan berbagai film eksploitasi macam Machete, Sin City ataupun Planet Terror sama sekali tidak terlihat disini. Yang ada hanya kekonyolan yang jelek dan spesial efek yang jauh lebih jelek lagi. Dan secara keseluruhan inilah film terburuk dari seorang Robert Rodriguez.
2. BEASTLY
Sekali lagi versi modernisasi dari dongeng klasik. Beda dengan Red Riding Hood, film ini nyaris tidak punya sisi positif. Akting yang buruk, kisah romansa yang basi, konflik yang tidak mengasyikkan ditonton. Semua itu membuat film ini menjadi sosok si buruk rupa itu sendiri.1. THE ROOMMATE
Dan inilah film terburuk tahun ini. Sebuah teenage-slasher yang sangat mudah ditebak kearah mana berjalannya. Sebuah slasher yang tidak punya adegan sadis yang membuat mual dan banjir darah. Sebuah slasher yang meskipun akting Leighton Meester cukup baik sebagai psikopat tapi tetap saja tidak mampu memberikan teror yang mengerikan. Bahkan remake A Nightmare on Elm Street masih mendingan daripada film ini. Ending yang ditawarkan juga tidak memuaskan. Sepanjang film tidak ada bagian yang bisa membuat kurva ketegangannya mencapai tingkat atas. Berjalan datar bahkan cenderung menurun dan membosankan. Salah satu thriller terburuk yang pernah saya tonton.
Langganan:
Posting Komentar
(
Atom
)
8 komentar :
Comment Page:It was very interesting for me to read that blog. Thanks the author for it. I like such topics and everything that is connected to them. I would like to read more soon.
GMC Safari AC Compressor
bner2 ga bisa ga setuju buat Sucker Punch,yg ane daulat juga sbg film paling ga nyambung 2011...kacau!
*Snyder menyia-nyiakan dirinya sndiri
Yap, Sucker Punch emang film yang paling gagal memenuhi ekspektasi yang udah kelewat tinggi
Wah listnya pas dan pas, kalo saya bakal tarik Beastly ke no.1, hehheheh
kalo menurutku sanctum lumayan tegang, karena masalah permukaan air yang naik dengan cepat itu loh, itu sucks banget kalo terjadi dalam dunia nyata! ya emang ada beberapa hal yang konyol sih, kaya misalnya pas si cewe siapa namanya itu kulit kepalanya terkelupas, kok malah lucu ya? efeknya kurang ngena. intinya kan film ini menyadarkan kita pentingnya penghargaan terhadap alat dan taat kepada SOP. untuk sebuah tiruan gua bawah laut, ini lumayan.
@andyputera Sebenarnya buat saya Beastly sama The Roommate sama jeleknya dan relatif berimbang :D
@Ili Kalau buat efek gua emang keren film ini. Tapi kalo buatku cara ngebangun nuansa tegangnya masih kurang sip hehe
oh mungkin karena itu tadi ya, tiap kali udah mulai tegang, ternyata apa yang-seharusnya-menyeramkan itu anti-klimaks. haha well nanti kalo kamu bikin film kaya gini, tak tontonnya syid! :D
Emang ya film2 spring season 2011 banyak bgt yang sampah, hahaha :D
Posting Komentar