2017 OSCAR WINNER PREDICTIONS
Tak sampai seminggu lagi Academy Awards alias Oscar 2017 bakal menentukan pemenangnya, dan sudah merupakan rutinitas bagi penggila film membuat prediksi siapa saja yang bakal membawa pulang piala. Baik di kolom komentar blog sampai media sosial, banyak pembaca sejak jauh hari bertanya kapan prediksi saya dibuat. Kenapa baru sekarang? Agar saya berkesempatan menonton mayoritas nominee serta menunggu hasil ajang penghargaan lain (PGA, WGA, DGA, dan sebagainya) sebagai alat bantu. Dua tahun terakhir, dari 21 kategori saya hanya sanggup menebak tepat 15 di antaranya. Semoga tahun ini lebih baik. Perlu diingat bahwa Oscar bukan sekedar mana yang terbaik. Ada unsur politik (negara dan industri), selera juri, dan masih banyak lagi faktor di samping kualitas. Yep, Oscar isn't just about quality. Berikut daftar prediksi pemenang Oscar 2017 versi Movfreak.
Will Win: Prediksi saya untuk pemenang sebuah kategori.
Could Win: Kuda hitam yang punya potensi menang.
Should Win: Pilihan pribadi yang saya anggap terbaik untuk sebuah kategori.
Will Win: Prediksi saya untuk pemenang sebuah kategori.
Could Win: Kuda hitam yang punya potensi menang.
Should Win: Pilihan pribadi yang saya anggap terbaik untuk sebuah kategori.
BEST VISUAL EFFECTS
"The Jungle Book" adalah breakthrough bagi efek visual di mana CGI sempurna menghidupkan hewan serta setting senyata mungkin. "Doctor Strange" punya visual unik, tapi mengingat "The Jungle Book" hampir seutuhnya CGI (and it's amazing), peluangnya jauh lebih besar.
Will Win: The Jungle Book
Could Win: Doctor Strange
Should Win: The Jungle Book
BEST FILM EDITING
Penyuntingan gambar "Arrival" mulus dan menghanyutkan, tapi lihat bagaimana transisi "La La Land" khususnya pada epilog yang bak visualisasi mimpi.
Will Win: La La Land
Could Win: Arrival
Should Win: La La Land
BEST COSTUME DESIGN
Oscar cenderung memenangkan period drama di kategori ini, memberi kans pada "Jackie" dan glamoritasnya. Tapi juri amat mencintai "La La Land" dan siapa bisa menyangkal keindahan warna-warni kostumnya?
Will Win: La La Land
Could Win: Jackie
Should Win: La La Land
BEST MAKEUP AND HAIRSTYLING
Kecil kemungkinan juri memberi "Suicide Squad" kehormatan menyandang status pemenang Oscar. "Star Trek Beyond" yang didominasi riasan alien berpeluang mengungguli naturalistik "A Man Called Ove".
Will Win: Star Trek Beyond
Could Win: A Man Called Ove
Should Win: Star Trek Beyond
BEST CINEMATOGRAPHY
"Lion" di luar dugaan memenangkan penghargaan dari ASC (American Society of Cinematographers). "Arrival" punya gambar magis. Tapi sekali lagi, "La La Land" lewat permainan warnanya takkan terbendung.
Will Win: La La Land
Could Win: Lion
Should Win: La La Land
BEST PRODUCTION DESIGN
Hollywood menggemari surat cinta akan era keemasan mereka, dan "Hail, Caesar!" sukses menghidupkan masa itu. Namun kemeriahan tata artistik David Wasco and Sandy Reynolds-Wasco masih yang terbaik.
Will Win: La La Land
Could Win: Hail, Caesar!
Should Win: La La Land
BEST SOUND MIXING
Musikal cenderung menjadi favorit di kategori ini, dan tata suara "La La Land" berpadu harmonis, meski gemuruh "Hacksaw Ridge" sejatinya lebih mumpuni.
Will Win: La La Land
Could Win: Hacksaw Ridge
Should Win: Hacksaw Ridge
BEST SOUND EDITING
Sebaliknya, kategori Sound Editing condong ke blockbuster bombastis. Kebingungan yang kerap terjadi pada juri Oscar mengenai definisi dua kategori tata suara dapat menguntungkan "La La Land".
Will Win: Hacksaw Ridge
Could Win: La La Land
Should Win: Hacksaw Ridge
BEST ORIGINAL SONG
Seluruh lagu "La La Land" pantas mendapat nominasi. "City of Stars" selaku lagu tema yang dikenal luas tentu jadi unggulan.
Will Win: City of Stars
Could Win: Audition
Should Win: City of Stars
BEST ORIGINAL SCORE
Tidak peduli orkestra "Jackie" menghipnotis dan "Lion" mampu menggabungkan unsur tradisional dan modern, saat musikal jadi unggulan utama, kategori macam ini takkan berpeluang direbut film lain.
Will Win: La La Land
Could Win: -
Should Win: La La Land
BEST DOCUMENTARY - FEATURE
Kebetulan dari sekian banyak dokumenter yang saya tonton di 2016, satupun tak masuk nominasi. Kelima nominee belum sempat saya tonton. Tapi isu rasial melancarkan kemenangan "O.J.: Made in America".
Will Win: O.J.: Made in America
Could Win: I Am Not Your Negro
Should Win: -
BEST FOREIGN LANGUAGE FILM
Pertarungan "The Salesman" melawan "Toni Erdmann". Larangan Asghar Farhadi memasuki Amerika justru memberi momentum bagi filmnya, tak peduli "Toni Erdmann" demikian populer dan hendak di-remake dengan Jack Nicholson sebagai aktor utama.
Will Win: The Salesman
Could Win: Toni Erdmann
Should Win: The Salesman
BEST ANIMATED FEATURE FILM
Kecuali para juri lebih terpukau pada sisi artistik "Kubo and the Two Strings" ketimbang cerita kaya "Zootopia", pemenang sudah bisa dipastikan. Walau bagi saya "Moana" tetaplah paling menyihir.
Will Win: Zootopia
Could Win: Kubo & the Two Strings
Should Win: Moana
BEST ADAPTED SCREENPLAY
Satu dari dua kategori yang berpeluang direbut "Moonlight". Juri tentu takkan melewatkannya kecuali siap dihujat para penggemar film itu. Kemenangan di WGA pun menguatkan peluang. "Arrival" yang juga memenangkan WGA dan cerdik meramu kisah kehidupan "berkedok" invasi alien sejatinya lebih pantas.
Will Win: Moonlight
Could Win: Arrival
Should Win: Arrival
BEST ORIGINAL SCREENPLAY
"Manchester by the Sea" telah memenangkan setumpuk penghargaan bagi naskah. "La La Land" punya kans andai juri begitu terpikat padanya.
Will Win: Manchester by the Sea
Could Win: La La Land
Should Win: Manchester by the Sea
BEST SUPPORTING ACTRESS
Sejatinya Viola Davis adalah lead, dan masuknya ia di kategori pendukung membuatnya tak tertandingi.
Will Win: Viola Davis
Could Win: -
Should Win: Viola Davis
BEST SUPPORTING ACTOR
Kemenangan Mahershala Ali sudah bisa dipastikan, kecuali Dev Patel yang memenangkan BAFTA menggeliat. Jeff Bridges dengan lontaran dialog memikat jadi yang terbaik. Ketiadaan Aaron Taylor-Johnson amat disayangkan.
Will Win: Mahershala Ali
Could Win: Dev Patel
Should Win: Jeff Bridges
BEST ACTRESS
Emma Stone melakoni dua tugas sulit di dua momen audisi: mencurahkan emosi sambil bernyanyi dan mengekspresikan rasa yang tertahan. Kemenangan Isabelle Huppert di Golden Globe menjadikannya kuda hitam.
Will Win: Emma Stone
Could Win: Isabelle Huppert
Should Win: Emma Stone
BEST ACTOR
Casey Affleck awalnya diunggulkan, namun pasca kasus sexual abuse serta kemenangan Denzel Washington di SAG, momentum condong ke Denzel. Apalagi ia sosok yang dihormati di Hollywood dan sukses melakoni tugas ganda, menyutradarai dan berakting.
Will Win: Denzel Washington
Could Win: Casey Affleck
Should Win: Denzel Washington
BEST DIRECTOR
Hanya orang super jenius yang sanggup mengkreasi rentetan musikal kompleks di "La La Land". Barry Jenkis berpeluang karena filmnya salah satu kontender terkuat.
Will Win: Damien Chazelle
Could Win: Barry Jenkins
Should Win: Damien Chazelle
BEST PICTURE
Langkah "La La Land" sukar dibendung. Memenangkan PGA dan DGA serta Golden Globe dan BAFTA merupakan jaminan. "Moonlight" bisa jadi batu sandungan karena dianggap film penting (which for me, isn't). Film penting sesungguhnya adalah "Hidden Figures" yang sedikit punya kans setelah menang di WGA.
Will Win: La La Land
Could Win: Moonlight
Should Win: La La Land
Berikut adalah ranking saya bagi sembilan nominee film terbaik:
1. La La Land
2. Arrival
3. Fences
4. Manchester by the Sea
5. Hacksaw Ridge
6. Hidden Figures
7. Hell or High Water
8. Lion
9. Moonlight
Langganan:
Posting Komentar
(
Atom
)
41 komentar :
Comment Page:Akhirny gan Rasyid, posting juga oscar prediction, dari kemarin ane tungguin gan xD
...
Sudah terlihat La la land, akan gaet piala bergengsi mengingat 14 nominasi,,
Sy s7 dngn moonlight, apakah layak akan menang? ntahlah mngkin selera juga atau feelny yg ane tdk dpt dngn movieny,
Best actor. ane msih jagokan saudara afflect perannya di Manchester bts amat bagus, btw knapa tidak masukin Ryan Gosling gan? atau Andrew juga ?
Best aktris. sprtinya tak ada pesaing ketat emma stone ya =))
Best pictures. Arrival gk masuk gan?
Best animated: Ane kubo mngkin kurng se7 hehe ✌️️.. lebih ke antara Zootopia & Moana.
Yg lain mntaplah sbg bacaan2 Road to Oscar. 😂
Lanjutkan gan Rasyid
Untuk Best Actor, chance menang cuma ada di Denzel & Casey. Tiga lainnya cuma pelengkap. Untuk Best Picture pun sama, cuma persaingan La La Land & Moonlight, paling ditambah Hidden Figures. Arrival nggak berpeluang menang karena juri Oscar cenderung kurang berpihak ke sci-fi sebagus apapun. Kalau Best Animated, personally memang paling suka Moana, tapi dibanding Zootopia & Kubo peluang menangnya paling kecil.
Setelah dikalahkan oleh Javier Bardem tahun 2007 lalu (yang memang lebih baik pada wkatu itu) Kali ini Cassey Affleck harus menang.
Ane bakalan ngakak klo Aaron Johnson masuk nominasi. Bocah culun setengah idiot di KickAss itu ternyata menang Golden Globe. :v
Casey mmasih punya peluang memang
Nah itu, bocah culun KickAss itu, Quicksilver yang slengean itu, jadi psikopat? Nggak ada yang sangka. Itu salah satu kenapa harusnya dia masuk
Lebih prefer dev patel dari pada mahershala ali, kalau masalah momentum isu ras toh dev patel juga ngewakilin ras asia yg notabenenya lebih jarang dapat oscar dibandingi ras negro, hispanic bahkan kaukasian
Should Win versi saya : Best Film La La Land, Best Director Damien Chazelle, Best Actor Andrew Garfield, Best Actress Emma Stone (Elle-nya Hupert belum nonton), Best Animasi Zootopia, Best Foreign Film A Man Called Ove.
Masalahnya black people yang lebih demanding daripada ras lain hehe
Bang untuk comedy yg gokil apa ya ? Saya baru nonton swiss army, dan itu gokil dan filosofi mantap.
Kalau Best Actor sebenarnya siapa aja pemenangnya bukan masalah. Kuat semua di poin yang berbeda :)
Coba Popstar & The Nice Guys. Sausage Party juga. Animasi tapi komedinya sinting.
Amerika broo hahaha.. lagian bertepatan dengan Black History Month juga kan yaa di sana? Bisa jadi momentum sih kayaknya..
Yah bang cuma satu aja yg belum ku tonton, yaitu popstar , thanks ya sarannya, btw abang udah nonton belum film thr edge of seventeen, kalo udah kasih penilaiannya dong banh :)
apakah La La Land berpotensi menyapu bersih 14 nominasinya gan?
tetep saya menjagokan Moonlight di Best picture walau memang akan sangat menyenangkan kalo Arrival yg menyabet piala Best Picture..
Personally dari semua nominasi Best Picture saya sangat terpukau dengan Manchester by The Sea,namun jelas La La Land lebih pantas dan lebih cocok sebagai escapism yang indah.Manchester mah kelewat sedih :D tapi ane tetep berharap Casey Affleck menang karena permainan naturalnya sih
Tahun kemaren sedikit heran ternyata juri lebih prefer Mark Rylance ketimbang Stallone. Tapi begitulah Oscars. Selalu aja ada keputusan yang diluar dugaan. We'll see..
*sampe sekarang masih kesel mereka malah milih Tom Hooper ketimbang David Fincher 2010 lalu wkwk*
Nope. Mustahil di Best Actor. Di original screenplay pun sebenarnya sulit.
Kalau BP sih walau jagoin La La Land, apapun nggak masalah asal jangan Moonlight. Nanti orang pada merasa dengan protes, amarah, celaan & rengekan ke juri bisa menang Oscar hehe
Lha muka dia memang default-nya depresif :D
Oh kalau itu bisa diprediski. Rylance aktingnya lebih "universal" daripada Hardy plus dia repsepcted actor. Malah Rylance ngalahin Stallone itu yang mengejutkan, karena kapan lagi Stallone dapat nominasi?
Haha kalo filmnya emosional seperti Moonlight saya gak ada masalah gan film dijadiin sarana untuk protes 😀
Prefer Huppert sih di kategori Best actrees, tpi kemenangan Stone keknya udh hampir dipastikan
Nggak ada masalah, asal protesnya nggak ngawur macam sekarang ini yang penuh umpatan, mencela film lain, sampai menghujani The Academy dengan mention kasar. Apalagi banyak anggapan "if you don't like Moonlight, then you hate gay and/or black people" Come on. Udah macam pilkada DKI aja ini haha
Sempat nonton sebagian akting Huppert di Elle tadi malam. Tetap pilih Emma! Sangat diapresiasi aktris yang bisa berperan kuat dan luar biasa tanpa harus berani buka-bukaan.
Btw, kenapa tidak ada prediksi untuk short film? Short animasi juga seringkali menarik. Cuma sayangnya tahun ini saya belum nonton Pear, Pearl and Cigarrete. Harusnya animator Indonesia punya kans di kategori ini.
ane sendiri sedang nonton satu persatu nominee best pictures ��.
jika berkenan mampir ke blog ane ya gan
Selain karena akses menonton yang nggak semudah feature, kategori short belum ada pattern pemenang yang memudahkan prediksi hehe
Karena untuk bisa jadi nominee Oscar syaratnya cukup sulit buat film di luar Amerika, termasuk harus tayang minimal 7 hari berturut-turut di bioskop komersil LA
ga review the birth of a nation bang ?
Nggak suka, third act-nya udah macam slasher aja haha. Kasus pemerkosaan Nate Parker bikin rape scene-nya makin disturbing, berasa munafik sekali.
Bang penilaian film comedy the edge of seventeen dong bang ?
Belum sempet nonton hehe
Bang Rasyid, bisa review the Red Turtle ga? Pengen tau gimana pandangan abang animasi Ghibli yg masuk nominasi Oscar tahun ini
tapi kenapa bisa menang Audience Award sama Grand Jury Prize di sundance 2016 ya wkwk
Karena nggak termasuk bad movie, dan Sundance doyan indie flick yang sarat isu. Apalagi waktu itu kasus Nate belum diangkat lagi ke permukaan, kalau nggak pasti Fox Searchlight bakal gede-gedean kampanye buat Oscar
Soon :)
suicide squad menang brooooo 😁😁😁😁😁 hehehe dan moonlight yg bukan favorit mas rasyid malah berjaya......
Berjaya in the most disgraceful & shameful Oscar ceremony. Tak apa. Semua tahu La La Land atau Arrival bakal lebih dikenang & ditonton ulang bertahun-tahun mendatang :)
Karena yang terbaik ga harus menang xD
saya sependapat mas, agak aneh tahun ini, saya tetep suka gambaran sunyi ala arrival
Sayang ane ketingggln nnton la la land, seru banget ya wajib ttonn?
Wajib! :)
Posting Komentar